Dukung Karya Seniman, Kapolres Rembang Jadi Pembeli Pertama di Pameran Lukisan

Kapolres Rembang
Kapolres Rembang Bersama PMPR dan Para Seniman Rembang

Rembang – Pameran lukisan karya seniman Rembang hari ini (Kamis, 04/04/2024) resmi dibuka.

Acara yang diselenggarakan di lantai 3 Pasar Kreatif Lasem ini dibuka oleh Forkopincam, pegiat seni, sejarah, dan budaya, dan tokoh-tokoh Lasem.

Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, S.I.K.,M.H. menjadi pembeli pertama dalam pameran lukisan yang diselenggarakan oleh PMPR.

Adalah Gusar Suryanto, seniman asal Kecamatan Bulu yang berhasil memikat hati Kapolres dengan karya lukis yang berjudul “Pantai Nelayan”.

Karya yang memiliki warna dominan biru ini diabadikan gusar saat berkunjung di TPI Tasikagung Rembang.

“Waktu itu saya berkunjung di Tasikagung mas, saya lihat laut dengan beberapa kapal nelayan berlatar belakang gunung Lasem kok bagus. Ya saya abadikan saja”, tutur gusar kepada Bursa Nasional.

“Kami berterimakasih kepada Pak Suryadi telah mengapresiasi karya kami. Merupakan suatu kebanggan pribadi bagi kami”, imbuhnya.

Sebagai informasi, Perkumpulan Masyarakat Peduli Rembang (PMPR) berkolaborasi dengan seniman Rembang menggelar Pameran Lukisa dalam rangkaian acara “Ta’jil on the road 2024”.

Acara yang berlangsung di Pasar kreatif lasem ini rencananya akan berlangsung selama 3 hari dengan beberapa kegiatan seperti Pameran Lukisan, Cek Kesehatan Gratis, Gema Religi, dan Santunan Anak Yatim.

 

 

Exit mobile version